Perbedaan Berbagai Macam Jenis Jalan Raya

Jenis Jalan Di Indonesia Dan Luar Negeri (US)

Jenis jalan di Indonesia

Kalau di Indonesia, dulu waktu kuliah desain arsitektur jalan itu kira-kira di kategorikan sebagai berikut, jalan tol, jalan raya, jalan lingkungan dan gang (pematang sawah tidak masuk lah ya). 

Jalan tol bisa diartikan jalanan bebas hambatan, jalan raya bisa menampung berbagai jenis tipe kendaraan, pribadi, umum, roda 4, roda 2 dll. Lalu ada juga jalan lingkungan, adalah jalan yang ada didalam komplek perumahan, tingkatannya dibawah jalan raya. Dan terakhir mungkin gang, jalan kecil yang mungkin hanya cukup 1 mobil pas pasan dan yang lebih kecil lagi hanya untuk motor.


Jenis jalan di luar negeri

Itu kalau di Indonesia, bagaimana kalau di dunia barat? barusan nemu info mengenai perbedaan dan penamaan jenis jalan untuk di Amerika. Kan kita sering nonton film-film luar negeri baik di rumah maupun di bioskop, sering ketemu cerita dimana para pemerannya melakukan perjalanan dengan kendaraan, entah ceritanya lagi pergi ke tempat lain atau yang model kejar-kejaran gitulah.

Pasti kita pernah ketemu dialog pemerannya mengenai jalan apa yang dia akan atau sedang lalui, kebetulan ini nemu video yang menjelaskan mengenai perbedaan jenis jalan-jalan tersebut, walaupun ini di US, tapi setidaknya ini bisa menambah ilmu pengetahuan kita mengenai perbendaharaan klasifikasi jalan.

Semoga berguna.


No comments:

Post a Comment

Tulisan anda akan di moderasi oleh admin.

Featured Post

Kelebihan dan Kekurangan Rumah Kontainer

Memahami Rumah Kontainer Rumah kontainer. Gagasan mengubah sebuah kontainer menjadi rumah yang nyaman dan berkelanjutan bisa menjadi suatu i...